Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2010

Notebook, PC dalam jinjingan

Gambar
Komputer jinjing (populer dalam bahasa Inggris: laptop, notebook, atau powerbook) adalah komputer bergerak yang berukuran relatif kecil dan ringan, beratnya berkisar dari 1-6 kg, tergantung ukuran, bahan, dan spesifikasi laptop tersebut. Sumber daya komputer jinjing berasal dari baterai atau adaptor A/C yang dapat digunakan untuk mengisi ulang baterai dan menyalakan laptop itu sendiri. Baterai laptop pada umumnya dapat bertahan sekitar 1 hingga 6 jam sebelum akhirnya habis, tergantung dari cara pemakaian, spesifikasi, dan ukuran baterai.

Memilih media transmisi jaringan

Gambar
Media transmisi adalah jalur fisik yang menghubungkan komputer, perangkat lain, dan orang-orang pada jaringan. Setiap media transmisi memerlukan hardware jaringan khusus yang harus kompatibel dengan medium tersebut. Anda mungkin pernah mendengar istilah seperti Layer 1, Layer 2, dan seterusnya. Ini mengacu pada model referensi OSI, yang mendefinisikan hardware dan layanan jaringan dalam hal fungsi yang mereka lakukan. Media transmisi beroperasi pada layer 1 dari model OSI, yang mencakup entitas fisik dan menggambarkan jenis media yang dilalui. Memang mudah membangun jaringan yang hanya satu media. Tapi, itu tidak praktis, kecuali untuk sebuah jaringan sangat kecil. Secara umum, jaringan menggunakan berbagai jenis media. Ada tiga kategori jenis media transmisi. Pertama adalah kabel tembaga, yang meliputi kabel unshielded twisted-pair (UTP), shielded twisted-pair (STP), dan kabel koaksial. Sudah sejak lama, jaringan telepon umum (PSTN) menggunakan twisted-pair, dan bahkan hari ini, keba

WiMAX, sistem koneksi masa depan

Gambar
Kebutuhan akan koneksi, khususnya internet yang dewasa ini sudah menjadi keperluan sekunder terlebih lagi pada kota kota besar, tentunya membutuhkan sistem koneksi yang baik, cepat, dan ekonomis agar dapat mempergunakan fasilitias ini dengan nyaman. Seperti yang sudah kita ketahui, terdapat kurang lebih tiga jenis koneksi yang mungkin sudah tidak asing lagi. Broadband access, yang biasanya terdapat di rumah-rumah dan perkantoran dengan skala user kecil. Membutuhkan DSL atau kabel modem. Untuk perkantoran, biasanya menggunakan line T1 atau T3. Wi-Fi access: koneksi yang satu ini lebih fleksibel. Bisa digunakan di rumah, di pertokoan, restoran, perpustakaan, dan tempat umum lainnya, tentunya dengan menggunakan mobile PC atau yang lebih dikenal dengan notebook dengan bantuan Wi-Fi access. Dial-up access: Ini mungkin yang paling familiar dan paling praktis. Dengan bantuan line telepon dan modem, koneksi Internet sudah dapat tersambung.

Portal web, penyedia informasi dunia maya

Portal web adalah situs web yang menyediakan kemampuan tertentu yang dibuat sedemikian rupa mencoba menuruti selera para pengunjungnya. Kemampuan portal yang lebih spesifik adalah penyediaan kandungan informasi yang dapat diakses menggunakan beragam perangkat, misalnya komputer pribadi, komputer jinjing (notebook), PDA (Personal Digital Assistant), atau bahkan telepon genggam. Perkembangan portal web Portal Web mulai populer di akhir tahun 1990. Setelah perkembangan perambah web (web browser) pada pertengahan tahun 1990, banyak perusahaan mencoba membangun portal untuk mendapatkan perolehan pasar mereka melalui Internet. Portal web mendapat perhatian khusus karena bagi banyak pengguna, portal web merupakan halaman awal yang dibuka oleh perambah web mereka. Netscape Netcenter telah menjadi bagian dari America Online, Walt Disney meluncurkan Go.com, dan Excite telah menjadi bagian dari AT&T di akhir 1990-an.